Sabtu, Desember 17, 2011

Ajaran Tasawuf: Mahabbah, Syauq, Wushul, Qona’ah

ِﻢْﺴِﺑ ِﻪَّﻠﻟﺍ ِﻦَﻤْﺣَّﺮﻟﺍ ﻢﻴِﺣَّﺮﻟﺍ - ﻡﻼﺴﻟﺍ ﻢﻜﻴﻠﻋ ﺔﻤﺣﺭﻭ ﻪﻠﻟﺍ
ﻪﺗﺎﻛﺮﺑﻭ
Ajaran Tasawuf: Mahabbah : kecenderungan kepada Allah secara paripurna,
mengutamakan urusan-Nya atas diri sendiri, jiwa dan hartanya, sepakat kepada-
Nya lahir dan batin, dengan menyadari kekurangan diri sendiri (Syaikh
alMuhasibiy). Rabi’ah berkata: “Orang yang mahabbah kepada Allah itu tidak
habis rintihan kepada-Nya sampai ia dipanggil ke sisiNya.
Ajaran Tasawuf : Syauq : yaitu kerinduan hati untuk selalu terhubung dengan
Allah dan senang bertemu dan berdekatan denganNya ( Abu Abdullah bin
Khafif ). Sebagian Ulama’ berkata: ” Orang- orang yang Syauq merasakan
manisnya kematian setelah dialami, sebab terbuka tabir yang memisahkan antara
dirinya dengan Allah.
Ajaran Tasawuf Unsu : tertariknya jiwa kepada yang dicintai ( Allah ) untuk selalu
berada di dekatNya. ( Abu Sa’id al Karraz). Syeh Malik bin Dinar mengatakan,
“Barangsiapa tidak unsu dengan muhadatsah kepada Allah, maka sedikitlah
ilmunya, buta hatinya dan sia-sia umurnya.
Ajaran Tasawuf Qurbun : dekat hatinya seseorang dengan Allah Ta’ala,
sehingga dalam melakukan segala hal merasa selalu dilihat olehNya. Syeh Abu
Muhammad Sahl mengatakan, “Tingkat paling rendah dalam tingkatan Qurb
adalah rasa malu melakukan maksiat”
Ajaran Tasawuf Haya’: Rasa malu dan rendah diri, demi mengagungkan Allah
(Syaikh Syihabuddin) , Syaikh dzun Nun alMisri mengatakan, “Mahabbah
membikin orang berucap, Haya’ membikin diam, dan Khauf membikin gentar”.
Sakar: Gejolak mabuknya hati sewaktu disebut Allah (Syaikh
Abu Abdullah)
Ajaran Tasawuf Wushul: terbukanya tabir hati dan menyaksikannya pada hal-
hal yang diluar alam ini (alam dhohir) (Syaikh Abu Husein anNuriy)
Ajaran Tasawuf Qona’ah: menerima cukup dengan yang ada tanpa keinginan
berusaha memperoleh yang belum ada (Syaikh Abu Abdullah).

Sumber: http://walijo.com/mahabbah-syauq-unsu-qurbun-haya’-sakar-wushul-qona’ah/
Published with Blogger-droid v2.0.2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar